PTPN IV Raih Penghargaan dari MUTU International
Desember 5, 2023
4 PJP Jalani Mutasi dan Promosi, Direktur PTPN IV Berpesan tentang Inovasi
Desember 5, 2023
Tampilkan semua

PTPN IV Kirim Bantuan untuk Korban Banjir di Aceh Selatan

Aceh Selatan – Cuaca ekstrem yang terjadi beberapa hari lalu menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Bencana ini turut melanda perumahan karyawan Kebun Krueng Luas PT Agro Sinergi Nusantara di Kabupaten Aceh Selatan, Aceh.

Bekerja sama dengan PT Prima Medica Nusantara, PT Perkebunan Nusantara IV (PTPN IV) langsung menerjunkan 1 unit ambulance, tenaga medis serta obat-obatan demi membantu 134 Kepala Keluarga yang terdampak banjir pada Jumat (24/11/2023). Selain itu, PTPN IV juga memberikan bantuan dana dan sembako.

“Tenaga medis dan ambulance akan ditempatkan selama satu minggu atau lebih, sesuai kebutuhan di sana. Sedangkan untuk bantuan dana dan sembako berasal dari program CSR kita,” ujar Kepala Bagian Sekretariat Perusahaan PTPN IV Mulianto.

PT Agro Sinergi Nusantara merupakan anak perusahaan PTPN IV yang bergerak dalam industri kelapa sawit. Perusahaan ini berdiri sejak 2011 dan memproduksi minyak mentah dari perkebunan yang tersebar di lima daerah di Aceh. Yakni Kabupaten Aceh Jaya, Kabupaten Aceh Barat, Kabupaten Nagan Raya, Kabupaten Aceh Selatan dan Kota Subulussalam.

PT Agro Sinergi Nusantara adalah pelopor program kemitraan petani kelapa sawit di Aceh yang bertujuan mendukung peningkatan kesejahteraan keluarga petani serta mendorong pengelolaan industri kelapa sawit nasional.

“Semoga bantuan yang diberikan ini bisa bermanfaat dan mengurangi beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir,” ujar Mulianto.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *